UAVOS Inc., mendemonstrasikan satu unit UAV helikopter UVH-29E kepada perwakilan Angkatan Darat dan pasukan operasi khusus Indonesia. Pejabat dan ahli dari Badan Penanggulangan Bencana Indonesia (BNPB), Badan SAR Nasional (Basarnas), Badan Nasional Pemberantasan Terorisme (BNPT) dan Angkatan Bersenjata Nasional Indonesia dapat melihat kinerja penerbangan secara real-time dari UAV tersebut. UAV helikopter telah berhasil menyelesaikan semua tugas di iklim tropis dan suhu udara yang tinggi.
Menurut Vadim Tarasov, investor UAVOS sekaligus anggota dewan perusahaan, UAV helikopter ini mampu menangani berbagai tantangan baik untuk kepentingan agen sipil dan keamanan: partisipasi dalam operasi anti-teroris, operasi penegakan hukum dan intelijen, operasi pencarian dan penyelamatan, dan patroli.
Keuntungan utama dari UAV helikopter ini adalah karakteristik uniknya yang memungkinkannya bekerja di iklim maritim tropis dan lembab.
Kompleks UAV helikopter mencakup kendaraan udara tak berawak UVH-29E dan modul sistem komando. UVH-29E mampu melakukan take-off dengan berat maksimum helikopter adalah 55lb (25 kg), dan memiliki panjang pesawat adalah 87,8 inci (2.230 mm).
Suhu operasi kendaraan udara tak berawak ini berkisar antara -31 ° F sampai 131 ° F (-35 ° C sampai + 55 ° C). UVH-29E memiliki rentang kecepatan yang lebar, mulai dari 0 mph pada saat melayang sampai kecepatan tertinggi mencapai 75 mhp (120 km / jam).
Helikopter tak berawak tersebut juga dilengkapi dengan kompleks penanggulangan melawan sarana dan sistem peperangan elektronik (countermeasures against means and systems of electronic warfare), yang meningkatkan efisiensi dan keamanan operasional helikopter.

Vadim Tarasov mengatakan, “Negara-negara Asosiasi Negara-negara Asia Tenggara (ASEAN) adalah pasar yang berkembang secara dinamis dengan meningkatnya permintaan akan peralatan tak berawak yang modern, bermutu tinggi dan dapat diandalkan untuk melakukan berbagai tugas. Saya yakin bahwa UAV helikopter kami dengan fitur canggih dan kompetitif akan sangat menarik bagi mitra kami di Indonesia. “
UAVOS Inc., yang berkantor pusat di Mountain View, CA, baru-baru ini telah mengumpulkan dana dari sekelompok investor swasta, untuk lebih meningkatkan upaya Litbangnya, mengurangi waktu go-to-market untuk solusi baru dan juga fokus pada promosi dan komersialisasi.
UAVOS bekerja secara langsung dengan sejumlah pelanggan besar di segmen yang berbeda.
Di antara teknologi UAVOS yang siap untuk komersialisasi adalah Apus High Altitude Pseudo-Satellite control system untuk high-altitude unmanned solar-powered aerial vehicles dan multiplatform autopilot solution untuk mengubah kendaraan berawak dari berbagai jenis menjadi kendaraan udara tak berawak.
Selain itu, UAV ini juga dapat melawan sistem peperangan elektronik, sebagaimana dilansir dari laman UAVOS (08/ 10).
Photo : Satu unit UAV helikopter UVH-29E dan pejabat Indonesia. (UAVOS)
Editor : (D.E.S)